Tutorane - Buku tamu, menurut ane ini merupakan salah satu widget yang penting, kenapa? karena dengan adanya buku tamu di blog kamu para visitor/pengunjung dapat berinteraksi atau bisa juga digunakan untuk bersilaturahmi antar sesama blogger.
Ok, berikut akna saya berikan Cara Membuat Buku Tamu Di Blog I Tutorial Buku Tamu Di Blog :
TAHAP PENDAFTARAN
- Buka http://www.cbox.ws
- Klik GET YOUR OWN FREE CBOX NOW.

- Isi formulir pendaftaran dengan baik dan benar, (kok kayak ngisi sensus pajak ya? :D).

- Masih pada halaman yang sama, kamu bisa menentukan gaya buku tamu dengan memilih style, sesuaikan dengan selera kamu jangan selera ane :D.#Gak Lucu :D
- Jika sudah selesai semua, kamu tinggal meng-klik CREATE MY CBOX dan jreeng buku tamu kamu telah selesai:).
- Login ke akun cbox kamu
- Klik Look & Feel > Layout Options untuk Mengatur lebar ( Width ) dan Tinggi ( height ) Buku Tamu. Sesuaikan dengan ukuran side bar blog kamu. kamu juga bisa mengatur apakah pesan terbaru akan ditampilkan paling atas atau di bawah dengan memilih IN ORDER.
- Klik Look & Feel > Colours & Fonts. Kamu bisa menentukan warna, bentuk huruf dan lain-lain. Silahkan setting sesuai dengan selera kamu. Jangan lupa setelah selesai klik Save.
- Jika sudah selesai men-setting buku tamunya, klik tombol APPLY.
- Masih di akun cbox kamu, klik PUBLISH, kemudian klik COPY TO CLIPBOARD.
- Login ke akun blogger kamu dengan klik blogger.com .
- Setelah login klik tata letak.
- lalu klik tambah tambah gadget.
- Di pilihannya, klik html/javascript.
- kemudian paste-kan code yang telah kamu copy di akun cbox kamu tadi.